Gorgajenius.id
*LANGKAT
Pemilihan Kepala Dusun (Kadus) II, Desa Perdamaian,Kecamatan Binjai,Kabupaten Langkat pada Senin, 23 Januari 2023 yang dilangsung di Kantor Desa Perdamaian memunculkan nama Alpun Khair terpilih menjabat Kadus II Desa Perdamaian.
Satu minggu sebelum penyeleksian, panitia penyelenggara pilkadus telah membuka melalui surat pengumuman yang diedarkan di beberap tempat dilingkungan dusun II,desa Perdamaian kecamatan binjai.
Hal tersebut agar warga yang ingin atau berminat mendaftarkan menjadi kadus dapat mengetahui persyaratan yang harus dipenuhi.Ada pun syarat – syarat calon kadus tersebut,pendidikan SLTA/Sederajat melampirkan poto copy ijazah.Usia 20-42 Tahun.Poto copy KK, KTP calon sesuai dengan tempat pencalonan.Melampirkan surat keterangan sehat dari puskesmas.Dan pas poto 4×6: 2 lembar.
Dimana pendaftaran yang tertera pada surat pengumuman tersebut dimulai tanggal 10-14 Januari 2023.
Setelah panitia mengedarkan surat pengumuman,maka bermunculan calon kadus yang siap tampil untuk bertarung dan siap menjalankan tugas jika terpilih.
Setelah berakhir tanggal pendaftaran, maka muncul nama – nama yang mendaftarkan diri sebagai calon diantaranya Alpun Khair dan Faisal.
Sebelumnya pada 23 Januari 2023 diadakan penyeleksian ke – 3 calon dengan cara pengujian oleh panitia dengan melakukan tanya jawab antara penguji dengan calon mengenai kinerja kepala dusun,serta bagaimana cara melayani dan mengayomi masyarakatnya dengan benar,dan bagaimana menampung aspirasi masyarakat.
Dari hasil penjaringan maka terpilih satu calon yakni Alpun Khair yang lulus dalam seleksi tersebut.
*
Kontributor : Agus S
Editor : Zul
Editor : Zul