Gorgajenius.id *
ASAHAN
Bupati dan wakil bupati Asahan beserta Dinas terkait lainnya Selasa (01/08/2023) mulai melaksanakan pembangunan jalan yang menghubungkan Desa Bandar Pulau menuju Desa Gonting Malaha, Kecamatan Bandar Pulau Asahan.
Pembangunan jalan tersebut merupakan instruksi Presiden (Inpres) Republik Indonesia.Dengan dibangunnya jalan tembus ini tentunya akses akomodasi dan transportasi lebih mudah sehingga warga masyarakat lebih mudah dalam membawa hasil panen yang dihasilkan oleh kedua desa dimaksud.
Bupati berharap kepada masyarakat Kabupaten Asahan terkhusus masyarakat Kecamatan Bandar Pulau dan sekitarnya, untuk dapat menjaga kondisi jalan tersebut dengan mematuhi aturan yang berlaku dan jangan menggunakan jalan tersebut dengan muatan yang lebih dari ketentuan, mari kita jaga jalan ini dengan baik.
Dan dalam perencanaan pembangunan jalan ini menurut PPK Balai Besar Pelaksana Jalan Nasional (BBPJN) II Medan Yakub Sitepu dijadwalkan akan selesai pada akhir tahun 2023 ini dan ini juga merupakan salah satu Jalan Lintas Nasional yang ada di wilayah Kabupaten Asahan.
Pembangunan jalan didanai Pemerintah Pusat diharapkan dapat selesai tepat waktu dan dengan kualitas terbaik, katanya.*
Red
Editor : Zul


