Penyelenggaraan Perundingan PKB PTPN IV Priode 2024 – 2025 Sukses

Medan1241 Dilihat

Gorgajenius.id
■MEDAN

Perundingan Perjanjian Kerja Bersama (PKB) Periode 2024 – 2025,antara PT Perkebunan Nusantara IV (PTPN IV) dengan Serikat Pekerja Perkebunan (SPBUN) PT Perkebunan Nusantara IV dengan Tema “Bersama mewujudkan Keberlanjutan Sinergi Manajemen dan SPBUN PTPN IV Menuju Perusahaan Sehat Karyawan Sejahtera” telah selesai dilaksanakan pada tanggal, 15 – 17 Nopember 2023 di BATAM Kepulauan Riau.

Acara Perundingan PKB dihadiri oleh Pihak Manajemen yaitu Direktur PTPN IV Bapak Sucipto Prayitno, SEVP Ops – 1 Bapak Fauzi Omar, SEVP Ops – II Bapak Joni Raja Siregar, SEVP Business Support Bapak Budi Susanto, Kepala Bagian, Manajer Group dan Jajarannya.

Selanjutnya dari Pihak SPBUN PTPN IV dihadiri oleh Ketua Umum Bapak M Iskandar, S E, MSM, Sekretaris Umum Bapak Deni Candra Iskandar, Bendahara Umum Bapak Budi Darmawan serta seluruh jajaran Pengurus Harian SPBUN PTPN IV.

Acara Perundingan PKB ini berjalan dengan baik dan Sukses serta harmonis dengan menghasilkan suatu kesepakatan yang sama sama bersinergi, sejalan, selaras, dengan tetap mengedepankan tujuan Perusahaan dan Motto SPBUN yakni ” Perusahaan Sehat Karyawan Sejahtera”

JESS.

Editor : Zul