Sekjend DPP PSBI Jonner Simbolon Serahkan SK Pengurus Punguan Simbolon Dohot Boruna Wilayah Parapat Simalungun

Simalungun1737 Dilihat

GORGAJENIUS.id
■SIMALUNGUN

Sekretaris Jenderal (Sekjend) DPP Punguan Simbolon dohot Boruna Indonesia (PSBI) Jonner Dimas Simbolon didampingi Wasekjend Tumpal Simbolon menyerahkan SK Kepengurusan PSBI Wilayah Parapat, Simalungun di Sekretariat PSBI Wilayah Parapat, Jln SM Raja Kelurahan Parapat,Kecamatan Girsang Sipangan Bolon, Kabupaten Simalungun, Jumat (16 Mei 2025).

Dalam sambutannya, Jonner Simbolon menyampaikan amanah dan pesan Ketua Umum PSBI Dr Effendi MS Simbolon dimana punguan ini tidak hanya sekedar memikirkan pesta adat lagi. Dan untuk itu, diharapkan supaya Pengurus Wilayah Parapat tetap melanjutkan keterbukaannya terhadap semua pihak apalagi dengan program-program membangun yang dirancang Pemerintah.

PSBI ini bukan hanya punguan yang biasa-biasa saja, tetapi kita harus mampu menatap ke masa depan yang lebih cemerlang dan gemilang.

Untuk itu, jikalau masih ada marga Simbolon dan pomparannya yang belum masuk punguan PSBI ini,tugas kalian untuk menanyakan kembali apakah mereka mau bergabung atau tidak silahkan ditanya, dan jika tidak mau masuk dalam organisasi ini tidak apa-apa, yang penting sudah kita tanyakan. Ujarnya.

Jonner juga menyampaikan bahwa berdasarkan Surat Keputusan yang dikeluarkan oleh DPP PSBI sekaligus Memperhatikan, Deklarasi pembentukan PSBI Parapat.

Bahwa perlu segera mengeluarkan Surat Keputusan Jabatan Pengurus “Punguan Simbolon dohot Boruna Indonesia” (PSBI) Wilayah Parapat, sebagai realisasi atas bab “Memperhatikan” di bawah,
:1. Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga PSBI
2. Program Kerja PSBI Periode 2022 – 2027
2. Hasil rapat pemilihan Pengurus PSBI Wilayah Parapat.
Dengan catatan: MEMUTUSKAN
Susunan Pengurus Punguan Simbolon dohot Boruna Indonesia (PSBI) Wilayah Parapat Periode 2025-2030.

Berikut Pengurus PSBI Wilayah Parapat:

PENASEHAT: Luster Simbolon, Jadiaman Simbolon, Wasinton Simbolon, Bomen Simbolon dan Romina Br Sianipar.
KETUA : Benris Simbolon
Wkl Ketua 1: Dohar Simbolon
Wkl Ketua 2: Binton Simbolon
SEKRETARIS : Jesron Sihotang
Wkl Sekretaris: Ferdinand Sihaloho
BENDAHARA: Ronnywati Br Simbolon
Wkl Bendahara: Parasian Malau.

Inilah Daftar Susunan Kepengurusan PSBI Wilayah Parapat Periode tahun 2025-2030 (5 Tahun)

Dalam kepengurusan juga dilengkapi dengan sejumlah seksi-seksi yang dianggap sangat penting dalam wadah ini.

Berikut SK Pengurus PSBI Wilayah Parapat

Tampilan SK 1. (SURAT KEPUTUSAN)

Surat Keputusan itu ditandatangani Ketua Umum PSBI Dr Effendi MS Simbolon dan Sekretaris Jendral PSBI Jonner Dimas Simbolon.

Surat keputusan itu ditetapkan di Jakarta, pada tanggal :14 Februari 2025.

Tampak Humas PSBI Wilayah Parapat Tambatua Sirait, juga sebagai Kepala Desa Pardomuan Ajibata menerima topi PSBI dari Wasekjend Tumpal Simbolon.

Ketua PSBI Wilayah Parapat Benris Simbolon, kepada Rombongan Sekjend Jonner Simbolon didampingi Wasekjend Tumpal Simbolon dan masing-masing istri tercinta, usai menerima SK Pengurus PSBI Wilayah Parapat Periode 2025-2030, menyampaikan banyak terimakasih, selain tidak memberitahukan sebelumnya kamipun terkejut dan senang.

Pak Sekjend dan Rombongan tiba-tiba mengabari kami melalui Sekretaris PSBI Wilayah Parapat, dan atas itupula, kami akan mempedomani sesuai pesan dan amanah Ketua Umum PSBI dan Pak Sekjend, kiranya PSBI Wilayah Parapat ini tetap menjadi perhatian dan Kami Siap mengayomi seluruh anggota tentu dengan keterbatasan kami juga.

Untuk itu, atas kehadirannya dan penyambutan kami yang sangat sederhana, kiranya tidak mengurangi semangat berjuang kita di PSBI tercinta ini, Ujar Benris.

jes sihotang.
•tambatua sirait