Begini Penampakan Sampah di Dermaga Ajibata Dekat Pelabuhan FERY IHAN BATAK

Toba2107 Dilihat

GORGAJENIUS.id
■AJIBATA

Sungguh miris melihat Dermaga Pelabuhan Kapal Kayu di Ajibata, Kecamatan Ajibata, dimana bangunan miliaran rupiah ini berdampingan langsung dengan Dermaga Ihan Batak, di Ajibata, Kamis (25 Desember 2025).

Meja petugas pencatat (manifest) dari Dinas Perhubungan dengan sebuah meja dan kursi berlatar Sampah di Dermaga Ajibata, Kabupaten Toba.

Tumpukan sampah ini ada dibeberapa titik diatas Dermaga dan sepertinya tidak ada yang peduli, baik dari petugas Dinas Perhubungan yang hanya mencatat jumlah penumpang dengan sebuah meja berlatar sampah.

Entah siapa yang peduli dengan Dermaga ini, apakah ASDP dan atau ada mahluk lain yang dengan kebersihan area dermaga dan Danau Toba?.

Tontonan tumpukan sampah di Dermaga Ajibata tentu merusak pemandangan mata, terlebih di libur Natal dan jelang liburan di Tahun Baru mendatang.

Karena Dermaga Ajibata sangat terkenal terkenal, terlebih sejak kehadiran KMP IHAN BATAK dan dermaga ini sangat vital menuju Pulau Samosir jika kita memilih naik kapal kayu (kapal bermotor) dari Ajibata menuju Tomok di Kabupaten Samosir.

•jessihotang.